Otak adalah organ penting yang ada di dalam tubuh kita, dia yang menjadi pusat pengendali segala gerak-gerik maupun respon tubuh kita terhadap apapun. Bahkan, di otak pun ada pengendali emosi. Kebetulan, saya baru saja menonton sebuah film berjudul "Mr. Brain" yang menceritakan tentang kehebatan otak dan segala hal yang berkaitan dengan cara kerja otak manusia. Kurang lebih, ini beberapa fakta yang telah saya dapatkan dari menonton film Jepang ini.
1. Seseorang yang terlalu "logical" dalam setiap perkataannya atau bisa dibilang terlalu serius dalam menghadapi kehidupannya berarti orang tersebut hanya menggunakan otak sebelah kirinya saja tanpa menggunakan otak bagian kanannya. Hal ini kurang baik bagi otak. So, we need jokes in our lifes. :D
2. Benda yang berada di sebelah kiri lapang pandang akan diproses oleh otak bagian kanan, sedangkan benda di bagian kanan lapang pandang akan diproses oleh otak bagian kiri. Sedangkan, otak kanan lebih "hebat" dalam menentukan sesuatu itu bagus atau tidak, feminim atau maskulin. Jadi, jika kita ingin seseorang memperhatikan femininity atau masculinity dari diri kita, maka beradalah di sebelah kiri lapang pandang orang tersebut.
3. Saat berbohong, otak kiri manusia akan bekerja lebih berat, karena dia akan berpikir selogis mungkin agar kebohongannya itu bisa dipercaya. Maka, biasanya orang yang berbohong itu akan melihat ke kanan atas.
4. Memakan makanan yang manis sangat baik untuk membantu otak bekerja karena neuron hanya dapat mengambil energi dari gula. Saat tertidur, kadar gula dalam otak akan menurun, maka sarapan pagi sangat penting untuk mengaktivasi otak kembali.
5. Priming : apa yang telah kita lihat dan kita lakukan sebelumnya akan mempengaruhi apa yang akan kita lakukan selanjutnya. Misalnya, jika seseorang disuruh mengucapkan kata susu berkali2, saat ditanya sapi minum apa? maka rata2 orang akan menjawab susu, padahal jawabannya adalah air.
6. Jika otakmu terasa lelah, cobalah bermain shiritori ( sambung kata ), caranya : minimal ada 2 orang yang bermain saling sambung menyambung kata --> paku - kursi - silat - atas - dst... Ternyata, permainan ini menstimulasi otak dan merefresh pikiran.
7. Saat seseorang memaksa otaknya untuk tersenyum, maka pasti yang keluar dari mulutnya adalah senyum yang aneh dan terpaksa. Sedangkan saat seseorang memang memerintahkan otaknya untuk tersenyum karena ada rasa bahagia tanpa ada paksaan maka dia bisa tersenyum dengan baik dan indah, itu yang disebut natural smile. Mulut bisa saja berbohong, tapi otak tidak bisa.
8. Manusia lebih memperhatikan warna dibanding tulisan. Dapat dicoba, jik ada tulisan "BIRU" berwarna merah, maka orang akan membacanya MERAH, kecuali dia sudah mengetahui trik ini dan berusaha berkonsentrasi.
9. Memori tentang seseorang yang dicintai akan berada di lapisan otak yang paling dalam, oleh karena itu, walaupun seseorang terkena amnesia, memori ini tidak akan hilang dari dalam otaknya.
Itu beberapa fakta yang saya dapatkan setelah menonton film dengan teknologi tinggi buatan Jepang ini. Buat pencinta cerita detektif seperti conan, coba deh tonton film ini. Highly recommended lho...
*thanks to rizu for giving me this movie*
6 komentar:
iy gw juga udah nonton ni film, emang bagus ceritanya menggunakan kemampuan otak semaksimal mungkin untuk memecahkan berbagai kasus :)
keren banget dahh,,
Maaf, anonim siapa nih? Ada film yg mirip lho, judulnya galileo... bagus juga...
film mana tu galileo??barat apa jepang?? nti tak cari d film'y, makasih bwt referensi film'y. ditunggu y film bagus lain'y.
oiya ad 1 lg ni ris film bagus tp film lama gitu judul'y patch adams crita'y tentang dokter gitu, y sm lah kaya lo cma dy dokter umum. klo menurut gw ni film punya makna tersendri yg bagus banget. klo ga salah ni film dibuat berdasarkan kisah nyata juga d. sekian infonya terimakasih :)
galileo itu film jepang, nim,, patch adams ya? oke deh, thanks..
*ni, anonim siapa sih?*
ok d nti gw coba searching film galileo'y. oiya ad film lg ni, ud lumayan lama jg s ni film mungkin lo ud pernah nnton judul'y Dolphin Tale, cukup bagus dan mengharukan jg s ni film. ya smoga jd rekomendasi film yg bgs bwt lo.
*klo lo ad rekomendasi film yg bagus jg bagi-bagi y :D*
Posting Komentar